Tuesday, September 04, 2007

Semur Ayam


Resepnya hasil coba2 masa masih single dulu, ditambahin dgn kayu manis yg idenya dapat dari blognya Mbak Esther. Ternyata rasanya jadi beda, enak banget, lebih seger dan kuat aromanya.

Bahan :

1 kg ayam, potong2, lumuri air jeruk nipis/susu bubuk spy tdk amis
2 buah kentang, potong kotak besar
7 btr bawang merah, iris2
5 siung bawang putih, cincang halus
1 bh bawang bombay, iris2 memanjang
1 ruas jari jahe, digeprek
1/2 sdt kayu manis bubuk
1/2 sdt pala bubuk
5 sdm kecap bango
1 buah tomat, belah jadi 6
1-1,5 sdt garam
1 sdt gula
1 ltr air

Cara membuat :

1. Tumis bawang putih, dan bawang merah sampai harum
2. Masukkan jahe, tomat, kecap manis, bawang bombay, kentang, masak sampai mendidih
3. Masukkan ayam, aduk sampai ayam berubah warna.
4. Bumbui garam, pala, merica, gula, kayu manis.
5. Tuangi air. Masak sampai ayam matang dan air meresap.
6. Bila suka kuah banyak, setelah kuah mengental baru ditambahkan air lagi.

Labels:

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home