Thursday, September 29, 2011

Roti Boy



penampakan sebelum masuk oven

Resep didapat dr hasil gugling, dan kebanyakan bersumber pd majalah sedap sekejap..

Bahan A :
500 gr tepung terigu protein tinggi
220 ml air putih
11 gr yeast
2 btr telur
25 gr susu bubuk

Bahan B
75 gr salted butter
1 sdt garam

Filling :
2 stick butter, potong2 kecil @ 10 gr (keep 'em frozen)

Topping
75 gr unsalted butter
100 gr confectioners sugar
1 sdm kopi instant
1 egg
75 gr terigu protein rendah (kalau ga ada, pakai all purpose juga gpp)
20 gr susu bubuk
1/4 sdt coffenoir essence

Cara membuat :

1. Campurkan semua bahan A, uleni hingga kalis.
2. Masukkan bahan B, aduk dan uleni hingga rata dan elastis
3. Bulatkan adonan, diamkan 30 menit
4. Kempiskan adonan, potong2 @60 gr, pipihkan, isi dgn isian, bulatkan kembali
5. Diamkan selama 45 menit
6. Topping : Kocok gula, kopi instant, dan butter sampai lembut. Masukkan telur, kocok rata. Masukkan tepung & susu bubuk yg sudah diayak sama2. Terakhir masukkan coffenoir, kocok rata.
7. Semprotkan topping ke atas adonan roti dgn menggunakan plastik segitiga, dgn bentuk melingkar spt obat nyamuk bakar, dari puncak roti sampai 3/4 bagian ke bawah.
8. Oven selama lk 14 menit dgn temperatur 320F.



Labels:

3 Comments:

At 9:28 PM , Blogger yulfi said...

hen..seng warnane coklat iki toping toh, tak kiro rotine utuh warnane coklat !! hhahaha. woalah..

 
At 12:37 PM , Blogger Henny K Teguh said...

iya, sebelum dioven dikasih topping dulu, ntar ketika dioven toppingnya melted dan menutupi roti, hasil akhirnya roti berwarna coklat tua:)

 
At 12:37 AM , Blogger Unknown said...

Telornya di pakai sama putihnya....? Atau cuma kuning telornya saja.

 

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home