Sus Vla Buah
Enak banget dimakan dingin2, sebagai teman minum teh. Resep kulitnya dapat dari tabloid nova, dan isinya disesuaikan dengan selera. Fotonya seadanya deh, habisnya buru2 mau dibawa ke buka bersama sih..
Bahan :
100 gr mentega
1 sdt gr gula pasir
1/2 sdt garam
4 butir telur
250 ml air
125 gr tepung terigu
Vla :
300 ml susu segar
30 gr maizena
1/4 sdt essence almond
3 sdm gula pasir
1 kuning telur
1 kaleng koktail buah, tiriskan
Cara membuat :
1. Masak air, mentega, gula, garam, sampai mendidih
2. Masukkan tepung, aduk hingga terampur rata. Dinginkan.
3. Masukkan telur satu persatu sambil terus diaduk hingga tercampur rata
4. Cetak menggunakan tip bintang besar. Oven selama kira2 30 menit.
5. Isi sus dgn vla, beri koktail buah,
6. Hias dgn coklat tim dan icing sugar
7. Utk vla : campur susu, essence almond, maizena, gula, kuning telur, masak sampai mengental dan mendidih. Angkat. isikan ke dlm sus.
Labels: snacks-dessert-appetizer
0 Comments:
Post a Comment
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home